Jumat, 20 Januari 2017

cara membuat kuah bakso bakwan malang enak dan komplit

Cara membuat kuah bakso bakwan malang enak dan komplit, tidaklah terlalu sulit untuk di kerjakan. Salah satu kunci mereka yang sukses di bisnis bakso bakwan malang adalah menjaga resep kuah dengan sepenuh hati. Karena sperti artikel saya sebelumnya ( Baca :Resep Bakso Bawan Malang ) kuah merupakan salah satu komponen utama dari keseluruhan resep bakso bakwan malang.

Secara garis besar bahan serta bumbu yang di gunakan sama dengan bahan untuk memuat kuah bakso pada umumnya. Hanya saja kuah bakso bakwan malang memiliki rasa khas, yaitu gurih,dan setelah kita selesai menyantap, akan tersisa rasa hangat di tenggorokan dan manis di lidah. 

Berikut bahan serta bumbu yang kita perlukan untuk membuat kuah bakso bakwan malang enak dan komplit :

Bahan :
  1. 4 lt air mineral
  2. 1 tulang dengkul sapi 
  3. 1/4kg  tulang iga yang masih menempel dagingnya
Bumbu :
  1. 6 siung bawang putih 
  2. 6 siung bawang merah
  3. 1 sdm margarine
  4. 1/2 sdt lada bubuk
  5. 1 butir biji pala
  6. 3 cm jahe emprit
  7. penyedap rasa atau kaldu instan
  8. garam secukupnya
  9. 2 batang daun bawang 
  10. 1/2 ons bawang merah goreng
Cara membuat :
  1. haluskan bawang putih dan bawang merah lalu tumis hingga matang dan harum sisihkan
  2. memarkan jahe dan biji pala sisihkan
  3. rebus air dengan api sedang lalu masukkan tulang dengkul dan iga sapi. masak hingga daging iga empuk
  4. kecilkan api lalu masukkan bawang putih dan bawang merah, margarine, lada bubuk serta penyedap rasa.
  5. masukkan garam sedikit demi sedikit sampil dicicip sampai didapatkan rasa yang pas dilidah.
  6. masak dengan api kecil sekitar 10 menit. lalu angkat
Cara penyajian :
  1. masukkan bakso, pangsit serta yang lainnya kedalam mangkok. atur dengan rapi. usahakan pangsit berada di atas aga tetep tidak lembek karena tersiram kuah dan tetap renyah
  2. ambil 1 centong kuah lalu tuangkan ke dalam mangkok
  3. taburkan irisan daun bawang dan bawang merah goreng
Dan bakso bakwan malang spesial pun siap di sajikan. Namun cara menikmatinya pun tidak bisa sembarangan. ada aturan yang berlaku untuk kuliner jenis ini. Untuk lebih jelasnya Klik Disini


cara membuat kuah bakso

Kuah pada bakso merupakan pelengkap dari cita rasa bakso itu sendiri. Karena jika rasa kuah tidak mendukung, maka seluruh resep dalam pembuatan bakso akan terasa kurang pas. Berikut adalah salah satu resep  yang paling umum di pakai para pelaku usaha kuliner jenis ini. Sebetulnya ada beerbagai resep yang dapat dipakai. Namun pada dasarnya bumbu yang di gunakan sama, dan rasanya pun tidak berbeda jauh. kecuali kuah pada bakso malang. Untuk mengetahui cara membuat kuah bakso malang Klik Disini

Untuk membuat kuah bakso kita memerlukan bahan-bahan di bawah ini:
Bahan untuk kuah :
  1. 4lt air mineral
  2. tulang dengkul sapi atau iga
Bumbu kuah :
  1. 6 siung bawang putih
  2. 6 siung bawang putih
  3. garam
  4. 1 sdt lada bubuk
  5. penyedap rasa atau kaldu sapi instan
Cara membuatnya :
  1. haluskan bawang putih dan bawang merah, tumis sampai harum tiriskan
  2. rebus air dengan api sedang lalu masukkan tulang sampai aromanya keluar dan air menjadi agak keruh
  3. masukkan bawang, lada dan penyedap rasa
  4. sambil dicicip masukkan garam sedikit demi sedikit sampai didapatkan rasa yang pas di lidah
  5. masak dengan api kecil selama sekitar 10 menit lalu angkat
Nah simple bukan. Resep di atas hampir sama juga dengan cara membuat sop sapi atau sop ayam. 
selamat mencoba...!

cara membuat bakso

/
Anda penggemar bakso tapi takut jajan di pinggir jalan? tenang saja, pemberitaan media belum tentu sepenuhnya benar. Memang ada sedikit pedagang bakso yang nakal, tapi masih jauh lebih banyak yang berjualan dengan jujur. karena madsadepan keluarga yang di pertaruhkan. Sebagai contoh, jika seorang pedagang "curang" atau menggunakan bahan bahan yang tidak sehat atau bahan yang tidak sebagaimana mestinya, maka rejeki yang didapat tidak akan pernah berkah. Karena di sini ada unsur kebohongan dalam mengais rejeki. Dan jika rejeki tersebut di gunakan untuk menafkahi keluarga, maka dampaknya akan besar sekali. Karena unsur keberkahan tidak akan dijumpai di sini. Jadi banyak pedagang lebih memilih untuk jujur dalam membuat dagangannya. Tapi jika anda masih juga tidak yakin dengan bakso milik abang pinggir jalan berikut ada resep sederhana, yang cocok untuk anda coba.

Pertama mari kita siapkan bahan-bahannya. yaitu:
  1. 1kg daging sapi segar bagian paha haluskan
  2. 1/4 tepung sagu atau kanji
  3. 3 siung bawang putih
  4. 1bks ladaku bubuk 
  5. 3 siung bawang merah
  6. 4 sdm garam 
  7. 60 gram es batu haluskan
  8. 1 butir telur ayam
Berikut cara membuat baksonya:
  1. haluskan bawang merah dan bawang putih lalu tumis hingga harum lalu mangkat
  2. selain es batu masukkan bumbu ke adonan daging
  3. aduk adonan dengan menambahkan telur, dan es batu sedikit demi sedikit.
  4. masukkan tepung sagu/kanji sedikit demi sedikit, aduk sampai tercampur rata sisihkan
Cara mencetak bakso :
  1. rebus air sampai sekitar 40'C
  2. ambil sedikit adonan lalu buat membentuk bulatan atau sesuai selera, masukkan ke dalam air. begitu seterusnya sampai adonan habis terbentuk
  3. besarkan api hingga bakso mengambang dan berwarna kecoklatan.
  4. angkat lalu tiriskan.
Untuk cara membuat kuah bakso Klik Disini

Selamat mencoba, semoga dapat bermanfaat

Selasa, 17 Januari 2017

Resep Bakso Bakwan Malang

Sebelum kita membahas lebih jauh, mari kita cari perbedaan bakso bakwan malang dengan bakso biasa. apa yang dapatkan? ( perbedaannya )

Dari tampilannya sudah pasti kita bisa langsung tahu, mana bakso bakwan malang mana bakso biasa. karena pada umumnya untuk menonjolkan kesan "banyak" isi dalam setiap porsinya, penjual bakso seringkali menambahkan beberapa bahan. Seperti tauge, atau yang lainnya. Akan tetapi pada bakso malang kita tidak akan menjumpai itu semua. Sehingga konsumen akan langsung melihat isi dan menyimpulkan seberapa banyak yang mereka sanngup makan dan mereka butuhkan.

KUAH. Ini hal yang terpenting. Setiap masakan kuah apapun resepnya, jika rasa kuahnya kurang mendukung pasti akan terasa hambar. se "jago" apapun seseorang dalam mengolah makanan jika rasa kuah tidak di perhatiakan, maka semuanya akan terasa sia-sia. Pada bakso bakwan malang, ini merupakan hal yang sangat penting. Banyak bahan dan rempah yang gunakan. Sehingga rasa khas akan sangat terasa. Dan langsung memasukkannya ke dalam dandang penyajian. Bukan di takar dalam mangkok satu persatu. Untuk belajar membuat resep kuah bakso malang Klik Disini

BAKSO. Untuk mengetahui bakso yang berbahan daging sapi segar kita bisa melihat dari bentuk luarnya. Akan terlihat semacam serat yang terbentuk melingkari bulatan bakso. Kemudian warna akan sedikit pucat cenderung kehitam-hitaman. Ini disebabkan karena sisa darah segar yang menempel pada daging. Apabila kita perhatikan bulatan akan nampak kering. Meskipun setelah 8 jam akan terasa lengket. Itu murni karna proses alam. Karena tanpa pengawet, hal ini lazim. Justru jika sampai lebih dari 12 jam bakso masih terlihat segar, ini wajib kita wapadai. Bisa jadi ada bahan pengawet atau sejenisnya yang di pakai untuk campuran adonan. Mau belajar membuat bakso ?? Klik Disini

Untuk pangsit goreng dan siomay pasti hanya bakso bakwan malang yang menyediakannya. Itulah salah satu keistimewaan kuliner jenis ini. Biasanya para pedagang bakso malang akan membuat pangsit sendiri. Karena selain untuk menjaga kualitas, profitnya akan lebih mudah diatur. Begitu juga dengan adonan isi pangsit, siomay juga tahu. Untuk lebih jelasnya Klik Disini

Itulah sedikit penjabaran resep bakso bakwan malang secara umum dan dengan resep bakso kebanyakan. Semoga kita lebih bijak dalam mentukan apa-apa yang kita makan. Sebagai contoh banyak beredar kabar burung tentang bakso berbahan dasar daging yang tidak jelas. Tentu belum bisa kita jadikan acuan. Akan tetapi semakin kita membuka mata dan telinga, makan akan semakin banyak pengetahuan yang kita dapatkan. 

Selasa, 03 Januari 2017

pesan bakso malang

*Harga satuan bakso bakwan malang:

> bakso kecil        1.000
> pangsit goreng  1.000
> siomay kukus    1.000
> tahu isi               1.000
> tim goreng         1.000
> mie gulung        1.000
> bakso urat          4.000

*Harga 5.000an isi :

> bakso kecil       1
> pangsit goreng  1
> tim goreng        1
> siomay kukus    1
> tahu isi              1

* Harga 7.000an isi:

> bakso kecil        2
> pangsit goreng  1
> tim goreng        1
> siomay kukus   1
> tahu isi             1
> mie gulung       1

*Harga 10.000 an isi :

> bakso urat          1
> bakso kecil        1
> pangsit goreng  1
> tim goreng        1
> siomay kukus    1
> tahu isi              1
> mie gulung       1

Catatan:

# pesanan untuk jarak kurang dari 5km pesanan minimal senilai 50.000
# pesanan untuk catering partai besar konfirmasi minimal H-3 berikut uang muka.
# untuk tester/sample dapat menghubungi kami terlebih dahulu


untuk info dan kerjasama hubungi kami di nomor 
081399884706 atau 081296596706



Minggu, 01 Januari 2017

bakso bakwan malang


Bakso bakwan malang adalah kuliner khas dari sebuah daerah di jawa timur. Pada awalnya penemu kuliner khas ini mencari peluang bisnis baru yang masih berkaitan dengan bakso. Mengingat begitu mendarah dagingnya masakan jenis ini di tengah masyarakat indonesia. Akan tetapi beliau ingin sesuatu yang berbeda. Maka terciptalah resep seperti yang kita kenal sekarang. Yang dinamakan BAKSO BAKWAN MALANG.


Pada awalnya bakso jenis ini hanya dapat ditemukan di sekitar kota Malang saja. Akan tetapi seiring dengan meningkatnya peminat, maka banyak gerai baru bermunculan di luar kota Malang. Bahkan sampai ke pelosok-pelosok Indonesia. Bahkan saking pesatnya bukan hanya masyarakat asli dari Malang yang mempunyai usaha jenis ini. Seperti resto masakan padang yang belum tentu milik orang asli Padang. 

Namun demikian untuk rasa tidak akan berbeda jauh dengan acuan seperti yang di olah oleh penciptanya. Hal ini bisa di buktikan dengan persaingan bisnis yang semakin ketat. Sehingga cita rasa khas masih tetap terjaga.

Harga yang di tawarkanpun cukup bervariasi. Mulai dari 30K untuk peminat kalangan atas ( dengan gerai yang spesial tentunya ) sampai dengan harga 10K yang memang wajar di kalangan kantong masyarakat kita saat ini. 

Daya tarik utama dari kuliner ini adalah rasa kuah yang khas. Sangat berbeda dengan kuah bakso kebanyakan. Juga bermacam-macam isi yang ditawarkan dalam setiap porsinya. Ditambah lagi kita bisa memilih sesuai dengan selera kita. 

Akan tetapi banyak yang belum tahu tentang cara menikmati bakso jenis ini. Seperti yang saya sebutkan di atas. Bakso ini mempunyai rasa kuah yang khas. Sehingga penambahan saus dan kecap yang kurang pas akan merusak rasa secara keseluruhan. Makanya sangat di anjurkan di cicip terlebih dahulu sembari menambahkan saos dan kecap sedikit demi sedikit. Sampai kita mendapatkan rasa yang pas sesuai dengan lidah kita. Atau jika ingin rasa yang ORIGINAL jangan tambahkan apapun kedalam bakso yang kita pesan.

Seperti bakso bakwan malang yang berada di sekitaran Lemah Abang Cikarang Utara. Kami sudah berdiri sejak tahun 2013 lalu dengan nama Bakso Bakwan Malang Putra Karya Mandiri.

Usaha yang kami geluti tersebut bisa dikatakan cukup sukses menjaga cita rasa asli dari masakan itu sendiri. Hal ini di buktikan dengan testimoni dari para pelanggan kami yang lahir dan besar di kota Malang dan  masih setia sampai sekarang. Dan menurut meraka hasil dari resep kami tidak berbeda dengan bakso bakwan malang yang eksis di kota Malang. Sehingga mereka tidak perlu repot-repot pulang ke Malang saat merasa kangen dengan bakso bakwan malang. Cukup ke Jl Citanduy Raya, lebih tepatnya di bundaran Rumah Sakit Graha Asri, dan rasa kangen mereka terobati. Cukup dengan 10K satu porsi bakso bakwan malang sudah bisa dinikmati.

Kami juga sudah cukup sering menerima catering baik untuk acara perusahaan besar maupun acara yasinan ibu-ibu PKK. Sehingga banyak yang sudah membuktikan keseriusan kami dalam mempertahankan citarasa dan nama baik dari usaha kami. Bahkan perusahaan sekelas JABABEKA, KENWOOD, AUTO 2000 sudah membuktikan citarasa yang kami tawarkan. Dan sejauh ini belum pernah kami dengar keluhan dari para pemesan. Meskipun kami membuka lebar-lebar telinga kami untuk mendengarkan keluh kesah mereka selama kami layani.

Bagi kami persaudaraan adalah hal terpenting dalam hidup. Oleh sebab itu kami selalu terbuka terhadap berbagai kultur yang ada di sekitar kami. Selalu terbuka dengan saran dan kritikan yang datang untuk bakso bakwan malang secara keseluruhan. Bahakan masyarakat yang berkunjung hanya intuk berinteraksi dengan kami, selalu kami terima dengan baik. Apalagi jika berujung dengan pemesanan catering yang besar, hehehe....

Biasanya bagi yang ingin memesan bakso bakwan malang cukup menghubungi kami di nomor 081399884706. Maka kami akan sigap merespon. Dan bisa dilanjutkan dengan tatap muka di alamat pemesan atau di basecamp kami yaitu Jl. Ciherang Timur 8 Blok EE17, Graha Emilia, Graha Asri yang berada di desa Simpangan Cikarang Utara. atau lebih tepatnya bisa di lihat dengan menggunakan GOOGLE MAPS dengan mengetik alamat seperti yang saya cantumkan diatas.

Bakso bakwan malang kami sangat fleksible. Karena pedagang kami masih banyak yang berjualan keliling. Mulai dari desa Pasir Gombong atau Kalimalang sampai daerah Rengas bandung. bahkan yang mangkal di depan Stadion Wibawa Mukti, Giant, dan juga depan asrama kampus Universitas President Cikarang. Selain bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, basic kami memang berawal dari berjualan keliling.

Tekad kami bulat untuk manjaga tradisi resep bakso bakwan malang. Sehingga semakin banyak yang paham apa kelebihan dari bakso jenis ini. Juga melestarikan resep yang sudah diwariskan baik secara vertikal maupun horisontal. Karena bagi kami ladang penghasilan utama berada di dalam bisnis ini.